Sunday, February 28, 2016

Ada Apa Akhir Minggu ini?

Saya sudah pernah menyebutkan di tulisan saya sebelumnya, bahwa saya selalu tertarik dengan non WNI yang antusias terhadap kota Surabaya.
Dan kemudian saya bertemu dengan seorang WN Portugis, yang sudah 3 tahun ini tinggal dan bekerja di Singapura. Namanya Filipe (bukan….bukan merk lampu :p ).

Filipe (sisi kiri foto)
 Yang di sisi kanan sih....saya :p
Nah, saya cukup surprised ketika pertama kali bertemu dia. Awalnya ngobrol biasa tentang pekerjaan (dia adalah seorang landscape architect di salah satu proyek kantor) dan kemudian malah beralih tentang Pramoedya Ananta Toer.
Pram? Yup, ternyata dia adalah seorang penggemar karya Pram juga (yippie!). Cukup gelagapan juga ketika dia langsung membuat trivia tentang tokoh-tokoh di dalam buku tersebut.
 Iyalah, masa tiba-tiba ditodong tentang siapa nama tokoh dari Madura yang menjadi pengawal Nyai?
Well, dan ternyata pembicaraan berlanjut saat dia sudah kembali ke Singapura.
Mulai dari tentang Pram, kota Surabaya, ibu Risma, Tolak Angin (!), bahkan ketika dia tahu bahwa saya meneliti tentang Peneleh untuk tugas akhir, dia langsung mencari tahu apa itu Peneleh dan membaginya di akun Facebooknya.

Hahh, baru sekali ini sepertinya bertemu bule yang superantusias dan punya rasa ingin tahu yang superbesar. Hehehehe.
Dan sebenarnya, hari Jumat ini (26/2) dia akan ke Surabaya untuk urusan pekerjaan (iya, terkait pekerjaan di kantor saya), dan rencananya akan menghabiskan akhir minggu di kota ini. Sebagai host yang baik, tentu saya akan menemani berkeliling kota (fyi, dia sedikit terobsesi dengan Madura, lol ). 
Kebetulan juga program Manic Street Walker-nya C2O Library diadakan di hari Minggu (28/02) dengan rute Ujung-Kamal. Ini hal yang langka juga, karena biasanya Manic Street Walker diadakan di hari kerja, bukan akhir minggu.

Namun ternyata, rencana tersebut ditunda hingga pertengahan Maret karena keberangkatan direksi saya yang dipercepat sehingga tidak memungkinkan untuk mengikuti presentasi tersebut.
Ya sudah, rasanya blessing in disguise juga sih. Habisnya, informasi kedatangannya cukup mendadak, H-2. Padahal, saya sedang merasa kurang sehat beberapa hari terakhir ini. Apalagi kalau nge-host, wah mungkin bisa tepar hehehe.
Dan lagi, saya bisa menyiapkan itinerary lebih baik lagi, sehingga waktu tidak terbuang sia-sia, hehe.

Nanti, saya akan share juga tentang itinerary dan pengalaman city tour (insyaAllah) di blog ini.

Ada saran sebaiknya mengunjungi mana saja?


PS :
Karena di Singapura dia tidak menemukan tetralogi pulau Buru-nya Pram jilid 3 & 4 (English version), maka saya berinisiatif mencarinya di Periplus. Dan saya baru tahu bahwa saya bisa melakukan pembelian online di www.periplus.com , dan Alhamdulillah tersedia. Jika ada literatur yang tidak tersedia di store, mungkin bisa cek di situs tersebut :)

PS lagi :
Jika ada yang tertarik untuk mengikuti city tour ala-ala di kesempatan berikutnya, feel free to ask :)


No comments:

Post a Comment